Festival Kuliner & Lomba Sambal Khas Kaltim

Anjungan Kaltim TMII kembali melaksanakan acara besar tahunan berupa Festival  Kuliner Kalimantan Timur yang melibatkan stakeholder terkait serta UMKM dari beberapa kabupaten/Kota di Kalimantan Timur. Acara yang digagas Badan Penghubung Prov Kaltim melalui Seksi Promosi dan Informasi dilaksanakan pada  22 Juni 2024  mengambil tema 'Sambal Nusantara'  bertujuan mengenalkan kuliner khas Kaltim kepada masyarakat luas dan berlangsung sangat meriah dengan menampilkan booth-booth pameran aneka produk kuliner dan sambal khas daerah Kaltim dan bisa dicicipi secara gratis oleh pengunjung.  Kegiatan dimulai  dengan olahraga dan permainan tradisional yang melibatkan pengunjung  diselenggarakan oleh Dispora Provinsi Kaltim.

Sekretaris Daerah Sri Wahyuni membuka acara secara resmi dengan menumbuk lesung bersama Direktur Utama TMII dan beberapa perwakilan negara asing. Acara pembukaan dimeriahkan dengan musik dan lagu tingkilan dari Anjungan Kaltim, serta penampilan  Tari Lenggang Pesisir dari Disporapar Kota Balikpapan serta tari Pehiding dan tari Sumpit yang dibawakan oleh mahasiswa asal Mahakam Ulu.

Tak hanya soal hiburan, acara ini juga menawarkan edukasi dengan adanya talkshow dan demo masak yang dipandu oleh Chef Norman Ismail dan Maulana Yudhistira, yang merupakan penggiat pangan lokal dan pemilik Dapur Memori Rasa. Para tamu dapat belajar langsung dari para ahli mengenai kelezatan dan keunikan masakan sambal dari berbagai daerah di Nusantara terutama Kalimantan Timur.

Acara puncaknya adalah lomba membuat sambal khas Kaltim tingkat pelajar SMA/SMK se Jabodetabek, di mana para peserta akan bersaing untuk menunjukkan keahlian memasak mereka dalam menciptakan sambal yang lezat dan berbeda. 

Tidak lupa dengan penampilan khas Hudoq yang menutup kegiatan Festival Kuliner  dan diikuti oleh seluruh peserta dengan penuh semangat dan kegembiraan.